Pesantren Al Adzkar Pamulang Tangerang | Prestasi dan Biaya

Posted by

Pesantren Al Adzkar Pamulang merupakan salah satu Islamic Boarding School terbaik di Tangerang Selatan (Tangsel). Di mana memiliki beragam pendidikan menarik, serta prestasi yang bagus. 

Oleh sebab itu kami tertarik untuk mengulasnya dengan cara merangkum website resmi lembaga pendidikan. Dari mulai profil pesantren Al Adzkar, kurikulum pendidikan, hingga pendaftaran dan biaya masuk Pesantren Al Adzkar Pamulang. Semoga bermanfaat.

Profil Al Adzkar Boarding School

Al Adzkar Boarding School atau dikenal dengan pesantren Al Adzkar Pamulang merupakan pondok yang berdiri pada tahun 2012. Masih tergolong baru untuk pesantren wilayah Tangerang Selatan.

Modelnya menurut kami adalah Islamic Boarding School dengan basis pendidikan asrama dengan kiblat pesantren modern. Jenjang pendidikannya adalah MTs, SMA IPA, dan MA IPS. Terdiri dari putra dan putri. 

Pesantren Al Adzkar Tangerang Selatan

Yang menarik adalah akreditasinya bernilai A dengan jumlah akumulatif 94. Ini adalah nilai yang cukup bagus sekali. Sehingga pesantren Al Adzkar Pamulang Tangerang menjadi favorit dan pesantren unggulan. 

PanduanTerbaik.id

Kurikulum Pendidikan di Pesantren 

Pesantren ini memiliki identitas utama pendidikan pada aspek pendidikan formal. Terlihat dari nilai akreditasi yang sudah dibahas sebelumnya. Terutama untuk jenjang Aliyah dengan fokus IPA dan IPS.

Bahkan di pesantren ini ada program kelas olimpiade. Yaitu kelas yang fokus pada kejuaraan olimpiade nasional sains. Paling tidak menekuni dunia sains lebih dalam. Oleh sebab itu pendidikan formalnya unggul.

Kedua pendidikan diniyah. Di antara yang paling menonjol adalah tahfidz Quran dan kajian kitab kuning. Dua unsur ini menjadi sajian utama di pesantren. Untuk tahfidznya rata-rata target 1 juz satu tahun. Kecuali yang masuk program khusus untuk menghafal 30 juz.

Selanjutnya adalah kajian kitab kuning. Di wilayah Jabodetabek, namanya pesantren memang identik dengan kajian kitab kuning. Hanya intensitasnya berbeda-beda. Pesantren Al Adzkar Pamulang juga memiliki kajian kitab kuning meski tidak dominan.

Selanjutnya adalah bahasa arab dan inggris yang sudah seperti aspek wajib dalam pendidikan berbasis asrama di Indonesia. Lebih dominan menurut kami bahasa inggrisnya untuk pesantren Al Adzkar Tangerang mengingat pendidikan formalnya kuat. 

Kelebihan Al Adzkar Pamulang

Menurut kami ada beberapa kelebihan pendidikan di pesantren yang patut dipertimbangkan. Di antaranya adalah pendidikan formal yang bagus dan tahfidz Quran. Ini kelebihan utama pesantren Al Adzkar Pamulang.

Kelebihan selanjutnya adalah prestasi Al Adzkar Tangerang cukup melimpah. Di antaranya adalah juara 1 dan 2 pada even robotic Indonesia Sains Enginering Festival tahun 2018. Juara tiga bahasa inggris se-Kota Tangerang Selatan 2018, dan lain sebagainya.

Kelebihan pesantren Al Adzkar Tangerang lainnya adalah sebaran alumninya di beberapa perguruan tinggi negeri di Indonesia. Seperti UIN Jakarta, IPB, Unibraw, yang rata-rata di bidang sains. 

Kegiatan Harian di Pesantren 

Jika ingin lebih detil melihat bisa mempelajari kegiatan harian di pesantren. Dimulai sejak 3:30 untuk tahajud, santri selepas subuh akan ada tahsin al Quran selama satu jam. 

Selanjutnya di pagi hari sebelum masuk kelas, ada al matsurot plus pembelajaran bahasa. Baru kemudian masuk kelas formal hingga pukul 14:00. Sembari menunggu ashar, santri bisa istirahat.

Sore hari akan ada eskul. Nanti kegiatan intensif ada di selepas magrib, yaitu tahsin dan tahfidz Al Quran. Di sinilah waktu untuk tahfidz Al Quran dengan intensif. Di malam hari selepas isya akan ada pembelajaran mandiri. Untuk belajar sekolah.

Dari sini terlihat kegiatan yang menonjol, yaitu tahsin dan tahfidz Al Quran, pembelajaran formal, juga ada bahasa. Jadwal ini bisa menjadi pertimbangan wali santri yang ingin melihat lebih jauh. 

Pendaftaran Al Adzkar Pamulang

Untuk pendaftarannya ada beberapa gelombang. Namun yang patut diperhatikan adalah kuotanya, sedikit. Untuk tahun 2021 MTs hanya tersedia 22, terdiri dari 6 putri dan 16 putra. Sehingga tidak bisa banyak.

Untuk yang SMA, tersedia untuk IPA hanya 15 yang terdiri dari 5 putra dan 10 putri. Sedangkan untuk yang IPS hanya untuk 20 kursi yang terdiri dari 10 putra dan 10 putri. 

Materi Tes Masuk Pesantren Al Adzkar

Ada juga tes masuk pesantren Al Adzkar Tangerang Selatan. Untuk MTs terdiri dari Matematika, membaca Al Quran dan praktek shalat, tes kemampuan menghafal, psikotes, serta wawancara orang tua. Begitu juga dengan SMA, materi tesnya sama. 

Biaya Masuk Pesantren Al Adzkar 2022-2023

Adapun biaya masuk pesantren Al Adzkar 2022-2023 kami sajikan dalam bentuk tabel agar lebih mudah dinikmati. Kami sajikan dalam ribuan.

DetailMTsSMA (IPA)SMA (IPS)
PendaftaranRp.2.150Rp.2.150Rp.2.150
SPP juliRp.1.150Rp.1.150Rp.1.150
GedungRp.5.500Rp.5.500Rp.5.000
SeragamRp.1.200Rp.1.200Rp.1.200
lemariRp. 600Rp.600Rp.600
Tempat TidurRp.1.400Rp.1.400Rp.1.400
JumlahRp. 12.000**Rp. 12.000**Rp. 11.500**

Jika ditotal rata-rata di angka 12 jutaan. Ada juga satu biaya lagi yaitu tes masuk sebesar RP350.000. Menurut kami untuk ukuran Biaya Pesantren di Tangerang Selatan tergolong standard. 

Jika ingin informasi pesantren lain di Tangerang Selatan bisa klik link ini. Sudah kami sajikan dengan biaya agar menjadi perbandingan. Atau khusus wilayah Tangerang saja, sudah bisa diakses di sini. 

Alamat Lengkap Pesantren

Jika ingin berkomunikasi lebih dekat, bisa hubungi  0882-1303-7708. Atau kunjungi website resminya di https://aladzkar.sch.id/ agar mendapatkan informasi yang lebih valid. 

Alamat lengkap ponpes Al Adzkar Tangerang Selatan berada di Jalan Pinang Raya RT.2/RW. 14, Pamulang Timur, Pamulang, Pamulang Timur, Kecamatan. Pamulang, Kota Tangerang Selatan.

Jika ada kekeliruan bisa dicantumkan di kolom komentar agar segera kami perbaiki. Kiranya lembaga pendidikan lainnya ingin dibantu publikasi cukup kirimkan brosur dan biaya pendidikan ke affany1986@gmail.com.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *