Pesantren Lembah Arafah Bogor | Biaya dan Keistimewaan

Posted by

Pesantren Lembah Arafah Bogor adalah pondok pesantren modern yang cukup terkenal di Cisarua Bogor. Bahkan pernah diliput oleh RCTI, stasiun televisi swasta termuka di Indonesia. 

Nah, pasti penasaran seperti apa profil Pesantren Lembah Arafah Bogor ini? Kami akan menguraikan profil pondok, prosedur pendaftaran, biaya masuk, hingga alamat lengkap yang bisa Anda kunjungi berdasarkan website resmi dan informasi yang berhasil kami himpun lainnya. 

Profil Ponpes Lembah Arafah Bogor

Berdiri sejak tahun 2002, Ponpes Lembah Arafah dipimpin dan diasuh secara langsung oleh Bapak K.H. Anwar Sanusi. Beliau merupakan salah satu tokoh ternama di Bogor.

Dengan area seluas 3 hektar, pondok pesantren ini memiliki konsep pondok modern yang sarat akan ilmu pengetahuan dan agama khas pesantren. Sudah cukup luas untuk ukuran pondok pesantren di Bogor. 

pesantren lembah arafah bogor

Kurikulum Pendidikan Pondok Pesantren

Mengadopsi kurikulum departemen pendidikan dan kebudayaan (kemendikbud) pondok ini juga memiliki kurikulum yang disusun sendiri. Artinya kombinasi antara formal dan muatan lokal. 

Bahkan kami menemukan mata pelajaran yang sangat unik. Di antaranya pendidikan lingkungan hidup, bahasa sunda, prakarya dan bimbingan konseling. Sangat-sangat jarang ditemukan di pondok pesantren bukan? 

Oleh sebab itu pesantren Lembah Arafah Bogor memiliki magnet yang cukup kuat bagi masyarakat dan menjadi salah satu pondok pesantren unggulan. 

Santri Pendakwah Ulung

Dari dulu pondok pesantren selalu identik dengan kegiatan berdakwah atau ceramah. Nah, di Lembah Arafah Islamic Boarding School sendiri melatih kemampuan seni berbicara (berdakwah) para santrinya melalui program khusus, yakni retorika dakwah. 

Di mulai dari mengkaji dan membangun diskusi – diskusi antar santri dan guru tentang retorika yang baik dan bagaimana menarik perhatian pendengar. Bukan sekedar teori, para santri juga harus bisa mempraktikkannya di hadapan santri putra dan santriwati putri. 

Setiap harinya selalu ada satu santri putra dan satu santriwati putri maju yang diminta maju untuk naik ke mimbar. Hal ini akan melatih mental mereka baik secara lahir atau batin.

Di sinilah istimewanya, santri dibiasakan berdakwah setiap hari, bukan satu kali seminggu.  Bisa karena terbiasa mungkin menjadi gambaran yang tepat untuk program retorika dakwah ini. 

Keseharian Santri dan Santriwati

Kegiatan santri Pesantren Lembah Arafah Bogor dimulai dengan sholat tahajjud sejak pukul setengah 4 subuh. Dilanjutkan sholat subuh berjamaah dan tadarus Al-Qur’an. Lalu tausiah dan materi kepesantrenan. 

Setelah mandi, sarapan pagi dan sholat dhuha, santri belajar seperti biasa di sekolah sampai setengah 2 siang dan diselingi sholat dzuhur berjamaah. 

Tidak ada kegiatan setelah pulang sekolah, pada waktu ini santri bebas melakukan kegiatan yang diinginkannya atau bisa juga digunakan untuk beristirahat. 

Adapun kegiatan sore hari adalah bimbingan belajar dan berolahraga. Dan pada malam hari setelah sholat maghrib, diisi tahsin qur’an, bahtsul kitab, tafsir, dan lain-lain. Selanjutnya adalah makan malam, dan ditutup belajar kelompok dan istirahat malam. 

Sarana dan Prasarana Boarding School

Pesantren Lembah Arafah Bogor menyediakan sarana dan prasarana yang cukup lengkap untuk mendukung kegiatan santri dan santriwati selama mondok. 

Sebut saja ruang kelas modern yang representatif, bangku-meja satu-satu jadi santri tidak perlu berbagi meja. Laboratorium IPA dan komputer, mini market untuk melengkapi kebutuhan santri, klinik 24 jam, masjid yang indah, juga lapangan olahraga indoor dan outdoor. 

Selain itu pihak pondok juga menyediakan ruang konseling, dan ini kami rasa sangat perlu ada di pondok pesantren. Fungsinya membantu santri yang tidak kerasan alias tidak betah di pondok karena rindu orang tua. 

Terdapat juga ruang bacaan seperti pendopo dengan rerimbunan pohon di sekitarnya, santri bisa belajar dan membaca dengan nyaman. 

Kamar Santri Pondok Pesantren

Sedangkan untuk kamar santri tidak jauh berbeda dengan pondok pesantren modern lainnya. Ranjang susun dengan kasur setebal 5 cm. Santri pesantren Lembah Arafah Bogor akan bersama teman lainnya. Satu kamar tidak sendirian. 

Santri juga diperbolehkan membawa sprei favoritnya. Jadi bisa ganti-ganti dengan sprei bawaan pondok. Hal ini membuat santri akan merasakan kenyamanan dan meminimalisir rasa tidak betah. 

Pendaftaran Pesantren Lembah Arafah Bogor 

Jika Bapak dan Ibu tertarik memondokkan anaknya di pesantren Lembah Arafah Bogor, cara mendaftarnya cukup mudah. Yakni dengan mentransfer biaya formulir sekitar Rp. 350.000 ribu ke Bank BNI Syariah di nomor 998 889 333 atas nama Lembah Arafah Mulia. 

Jangan lupa konfirmasi ke nomor 085947741541 untuk SMP, dan nomor 081911741659 untuk pendaftaran santri SMA. 

Selanjutnya Anda akan dikirimkan link formulir beserta soal ujian. Bagi santri SMP akan diminta voice note bacaan surat Al-Waqiah 1-5 dan santri SMA surat Yasin 1-10. Ini adalah tes bacaan Al-Quran santri, jadi jangan sampai diwakilkan oleh orang tua ya. 

Biaya Masuk Lembah Arafah Bogor

Setelah semua persyaratan selesai, dan santri mendapatkan informasi kelulusan maka biaya pertama yang harus dikeluarkan sekitar 5 juta. 

Adapun uang pangkal sekitar 15 juta. Dengan rincian sebagai berikut

  • Uang pangkal sekitar 13.95 juta 
  • Uang asrama sekitar 2.5 juta 
  • SPP bulan pertama sekitar 1.85 juta 
  • Seragam sekitar 1.1 juta. 

Uang pangkal tersebut sudah mencakup biaya wakaf lemari santri dan biaya kegiatan selama 1 tahun. 

Biasanya pihak pondok juga memberikan subsidi sekitar 40% dari total biaya masuk. Jadi menurut kami biaya masuk Lembah Arafah adalah standar untuk ukuran boarding school. 

Bisa dibandingkan dengan biaya boarding school di Bogor lainnya di link berikut ini. Atau jika ingin yang lebih terjangkau bisa memilih pesantren terbaik di Bogor di link berikut ini. 

Alamat Lengkap Ponpes Lembah Arafah 

Lembah Arafah Bogor Islamic Boarding School beralamat lengkap di Jl. Warudoyong No. 45 RT 02/01 Desa Kuta, Kec. Megamendung, Bogor 16770. Hubungi bagian sekretariat pondok di nomor telepon (0251) 8251 112 atau email ke info@lembaharafah.com.

Kunjungi juga website resmi Lembah Arafah Islamic Boarding School di sini untuk informasi lengkap dan lebih valid. Jika ada kekeliruan mohon bisa cantumkan di kolom komentar agar segera kami perbaiki. 

2 comments

  1. assalamualaikum, ijin bertanya utk biaya tersehut apakah biaya makan dan laundry itu sdh termasuk? dan bokeh saya tahu utk.kebutuhan makan dan minum anak2 bgm?
    dan bgm menu makan anak2? dan berapa kali makan? terimakasih

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *