Pesantren An Nahdlah Depok

Pesantren Al Hamid Jakarta Timur | Kitab Kuning dan Biaya

Posted by

Pesantren Al Hamid Jakarta Timur merupakan pondok pesantren yang cukup terkenal di Cipayung. Dibangun sejak tahun 2002 pondok ini menyediakan paket pendidikan lengkap mulai dari TK, madrasah ibtidaiyah (MIT), Madrasah Tsanawiyah (MTs), hingga madrasah aliyah (MA). 

Karena itu kami tertarik untuk mengulas tentang pondok ini mulai dari sejarah berdirinya, syarat pendaftaran, biaya masuk, kurikulum Al Hamid, hingga alamat lengkapnya, yang kami rangkum berdasarkan website resmi dan informasi tambahan lainnya di internet. 

Profil Pondok Pesantren Al Hamid

Kisah dibalik berdirinya pesantren ini cukup unik. Karena ada keterkaitannya dengan salah satu pondok salafiyah yang ada di Mojo, Kediri. Tepatnya Pondok Pesantren Al Falah Ploso di mana merupakan salah satu pesantren terbaik di Kediri. 

Adalah KH. Chamim Jazuly atau yang terkenal dengan panggilan “Gus Miek”, ulama kharismatik pendiri Pesantren Al Falah Ploso yang menginginkan dibangunnya sebuah pesantren di kota metropolitan Jakarta. 

pesantren al hamid jakarta timur

Atas dasar keinginan tersebut, H. Hamid yang seorang pengusaha swasta akhirnya mengabulkan keinginan ulama yang paling dihormatinya tersebut dengan membangun Yayasan Hamid Sejahtera sebagai yayasan yang menaungi Pesantren Al-Hamid ini. 

Beridentitaskan pesantren nahdiyin, pesantren NU, Pondok Pesantren Al Hamid Jakarta Timurtentu kental dengan ngaji kitab kuningnya. 

Kurikulum Pesantren Al Hamid Cipayung

Memiliki visi melahirkan generasi yang mengedepankan iptek dan imtaq, kurikulum pendidikan Pondok Pesantren Al Hamid Jakarta Timur berkiblat pada proses pendidikan yang ada di Pondok Pesantren Al Falah Ploso.

Selain itu, pesantren juga menggabungkan kurikulum tersebut dengan kurikulum nasional (k-13) yang unggul dalam bidang ilmu teknologi, sehingga baik santri maupun santriwati tetap mendapatkan pendidikan yang seimbang. 

Bahkan agar dapat mendapatkan kualitas pendidikan yang baik, guru–guru dan pengajar Pondok Pesantren Al Hamid Jaktimminimal merupakan alumni sarjana S1 atau S2 yang sudah ahli di bidangnya. 

Keseharian Santri Al Hamid Jakarta

Meskipun mempunyai sisi modern, tapi kegiatan para santri di sini tetaplah salafiyah tulen. Di mana setiap paginya santri memulai hari dengan bermujahadah, dan ngaji kitab kuning. Selain itu, santri juga mempunyai jadwal kegiatan khusus dan dilakukan secara rutin. 

Setiap malam jum’at kegiatan santri adalah tahlil, membaca yasin, dan sholat tasbih. Malam ahad diisi dengan nadzoman dan mujahadah kubro, sedangkan di ahad paginya ada senam ro’at, dan pembacaan maulid barazanji. 

Dua kali seminggu selalu diadakan pengajian bersama para alumni pondok, dan tiap bulannya dilaksanakan pengajian dzikur khotimul, simaan al Qur’an, dan pembacaan manakim. Begitu juga tiap tahunnya, Ponpes Al Hamid mengajak para santrinya untuk berziarah.

Jadi, inilah kiranya yang ingin pondok tanamkan kepada para santri, nilai-nilai ketekunan dalam beribadah. Ini pula yang menjadi kelebihan Pesantren Al Hamid Jakarta Timur.

PanduangTerbaik.id

Pakaian Khas Santri 

Bukan santri jika tidak mempunyai pakaian khas yang mencerminkan dirinya. Begitu juga dengan santri dan santriwati di Pondok Pesantren Al–Hamid yang identik dengan warna hijaunya ini. 

Jadi, seperti apa pakaian khas santri di sini? Jawabannya adalah sarung. Sarung yang bukan hanya dikhususkan untuk santri putra saja, tapi juga santri putri. Tidak banyak pesantren demikian di tengah kota. 

Santri putra memakai sarung beserta jas dan pecinya, sedangkan santriwati putri memakai sarung yang dipadu dengan blus putih beserta kerudungnya. Simple, rapi, khas santri salafi yang pergi mengaji.

Pendaftaran Al Hamid Cilangkap 

Pondok Pesantren Al Hamid Jakarta Timur membuka pendaftaran peserta didik biasanya antara Maret hingga Juni. Cukup singkat. Jadi wali murid harus siap.

Terdapat dua opsi pendaftaran. Opsi pertama Anda bisa melakukan registrasi online dengan mengisi formulir yang ada pada website resmi pondok. Kedua, bisa datang langsung ke bagian sekretariat PPDB (ponpes Al Hamid putra). 

Selanjutnya membayar biaya registrasi sebesar Rp. 300.000 ribu rupiah dan mengikuti tes seleksi masuk pada Juni 2021. Adapun materinya terdiri dari ujian lisan, tulis, praktik ibadah, dan baca tulis Al–Qur’an. 

Jangan lupa melengkapi berkas pendaftaran seperti FC akta kelahiran, FC KK, FC rapor semester terakhir, kartu / print out NISN, dan pas foto 3×4 sebanyak 2 lembar. 

Adapun kuotanya, Anda tidak perlu risau. Karena  pesantren ini menerima banyak santri baru, 180 santri MTs, 30 santriwati MTs, 30 santri MA, dan 30 santriwati MA. 

Biaya Masuk Al Hamid Jakarta 

Biaya masuk Pondok Pesantren Al Hamid Jakarta Timur yang perlu Anda persiapkan sekitar 9 juta untuk jenjang pendidikan MTs dan 8 juta untuk MA. Biaya tersebut sudah mencakup uang pangkal, uang seragam, dan uang rapor. 

Sedangkan untuk biaya syahriah atau SPP perbulannya sekitar 1.5 juta. Dengan rincian : 

  • SPP Rp. 500.000 ribu
  • Uang pesantren 1 juta 
  • Biaya komite (B3) Rp. 15.000 ribu (MTs) dan Rp. 30.000 ribu (MA) 

Dan masih ada biaya tambahan lainnya. Yakni uang kegiatan selama 1 tahun dan uang buku sekitar 5.1 juta (MTs) dan 6.6 juta untuk MA. Dengan demikian, jika ditotal secara keseluruhan biaya masuk pesantren ini sekitar 15.6 juta untuk MTs dan 16.1 juta untuk MA. 

Tergolong standar untuk pondok pesantren di Jakarta. Bisa dibandingkan dengan pesantren lain di Jakarta di link ini. Bahkan lebih murah dari Boarding School yang ada di Bogor, bisa diperiksa di sini.

Alamat Lengkap Pondok Pesantren Al Hamid

Nah, bagi Anda yang tertarik untuk memondokkan anaknya di pesantren ini, bisa mengunjungi Pondok Pesantren Al–Hamid Jakarta yang berlokasi di Jl. Cilangkap Baru No. 1, Cilangkap – Cipayung Jakarta Timur 13870.

Jika mempunyai pertanyaan lebih detail terkait pendaftaran dan sebagainya bisa hubungi bagian informasi pondok di nomor telepon (021) 8430 0395 atau +62 812 1866 6615. Wesbite resmi bisa dikunjungi di sini https://alhamid.id/

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *