Pesantren Darul Hikmah Medan | Nyaman dan Biaya Terjangkau

Posted by

Pesantren Darul Hikmah Medan bisa dikatakan sebagai salah satu pondok yang terkenal dan sudah melahirkan ribuan alumni. Bahkan banyak juga yang melanjutkan di luar negeri.

Oleh sebab itu kami akan merangkum informasi dan review berdasarkan website resmi, brosur, serta biaya masuk agar menjadi bahan pertimbangan calon santri Ponpes Darul Hikmah Medan.

Pesantren Darul Hikmah Medan

Pesantren Darul Hikmah Medan memiliki sejarah yang sangat panjang. Di bawah naungan Perkumpulan Taman Pendidikan Islam (1950), atau satu unit lembaga pendidikannya, pesantren ini berdiri di tahun 1986.

Secara model pesantren lebih ke modern, sehingga aktivitasnya cukup dinamis, cara berpakaian juga berkemeja, berdasi, khas pondok pesantren era sekarang. Tersedia untuk putra dan putri.

Pesantren Darul Hikmah Medan

Pendidikan di Pesantren Darul Hikmah

Untuk sistem pendidikan yang dilaksanakan adalah berbasis MTs dan MA dengan masing-masing tiga tahun. Sehingga total durasi pendidikan adalah 6 tahun.

Secara formal merujuk kepada kemenag, dengan tetap mengikuti ujian nasional, bahkan banyak santri mengikuti ujian beasiswa studi lanjut di dalam dan luar negeri.

Di kelas santri tidak hanya belajar pendidikan formal saja, tapi sudah dengan pendidikan diniyyah seperti Aqidah, Tafsir, Hadist, Nahwu, Shorf, dan lainnya. Sehingga pendidikan lengkap.

Karena bersistem modern, maka semua santri wajib berada di asrama, dengan pengawasan selama 24 jam. Yang menarik, santri juga mempraktekkan bahasa asing, baik arab atau inggris.

Ekstrakurikuler

AkademikNon Akademik
Tahfidz QuranKaligrafi
Pidato Dwi BahasaBela diri
KomputerQasidah
Kursus Arab dan InggrisOlah raga
PramukaTata boga
 Kesenian
 Jurnalistik
 Fotografi

Terlihat bagaimana ekstrakurikuler di pesantren Darul Hikmah Medan cukup banyak sekali. Apalagi di sisi non akademik. Variasi ini akan membuat santri betah hidup di pesantren.

Fasilitas

Menurut kami kalau dari sisi fasilitas standar. Akademik tersedia laboratorium MIPA, Komputer, Bahasa. Sedangkan lainnya adalah koperasi, laundry, asrama. Lebih lengkap bisa lihat video yang kami sertakan di bawah.

Kegiatan Harian Santri

04:30Bangun dan Qiyamul Lail
05:00Subuh dan Kosakata
06:30Persiapan sekolah
07:30KBM
13:00Dhuhur dan Makan
14:40Istirahat siang
16:00Ashar dan Ekstra
18:00Magrib dan Tadarus
19:00Makan malam
19:45Isya
20:15-22:000Belajar malam

Jika dilihat dari sisi kegiatannya, menurut kami Pesantren Modern Darul Hikmah Medan cukup padat dengan kegiatan pengembangan karakter siswa. Juga bahasa dan ektra mendapatkan program khusus.

Rating Google

Di Google Ponpes Modern Darul Hikmah mendapatkan rating 4.1 dari maksimal 5. Lumayan. Di antara komentarnya adalah “Ya Allah kapan bisa ke sana lagi.” Hal ini menggambarkan suasana pesantren yang nyaman sehingga dirindukan.

Pendaftaran PPDB

Bagi yang ingin masuk biasanya PPDB pesantren Darul Hikmah Medan dimulai sejak Februari. Namun demikian yang perlu disiapkan adalah materi tes masuk. Di antaranya adalah Al Quran, Imla’, pengetahuan Agama, IPA, IPS, Matematika dan wawancara anak dan orang tua.

Begitu juga dengan tingkat MA, ada tes yang sama. Adapun persyaratan administratifnya adalah,

  • FC KK 3 lembar
  • FC KTP orang tua
  • FC NISN 3 lembar
  • FC Ijazah 3 lembar
  • FC SKHU 3 lembar
  • Foto 3 x 4 sebanyak 4
  • Surat keterangan sehat

Biaya Masuk Ponpes Darul Hikmah

Biaya BulananRp750.000
Biaya Daftar MasukRp5.500.000
TotalRp6.250.000

Biaya di atas sudah termasuk uang makan, uang sekolah dan asrama. Bahkan sudah termasuk dengan uang perlengkapan santri seperti baju seragam, kaos olah raga, almari baju, buku tulis, buku pondok dan pelajaran umum. Biaya di atas adalah tahun ajaran 2021-2022.

Menurut kami biaya di atas tergolong standar. Bisa disurvey pesantren lainnya di Medan di link ini. Atau pesantren gratis di Medan di link ini. Kami sudah sajikan dengan keunggulan masing-masing dan biayanya agar menjadi bahan pertimbangan.

Alamat Lengkap

Alamat lengkapnya berada di Jalan Pelajar No.44, Teladan Timur, Kecamatan Medan Kota, Kota Medan, Sumatera Utara. Atau bisa ikuti Google Maps yang kami sertakan di bawah.

Jika ingin informasi lebih lengkap, update, dan valid, bisa kunjungi website resminya di sini. Atau bisa hubungi ustadzah Umroh di 0821 7632 3324. Semoga informasi ini bermanfaat.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *