Pesantren Al Kaaffah Kuningan merupakan salah satu pondok pesantren pilihan di wilayah Jawa Barat. Terutama karena pendidikan yang ada di dalamnya dan fasilitasnya yang memang cukup bagus.
Oleh sebab itu kami akan merangkum informasi tentang Ponpes Al Kaaffah Kuningan dengan cara merangkum dari brosur yang berhasil kami dapatkan. Di antara yang kami sajikan adalah biaya masuk dan program unggulan.
Daftar Isi
Pesantren Al Kaaffah Kuningan
Pesantren Al Kaaffah Kuningan bisa dikatakan sebagai ponpes sunnah. Di mana merujuk kepada salafus shalih yang bersumber dari Al Quran dan hadist. Oleh sebab itu dalam kegiatan sehari-hari juga banyak hal terkait sunnah.
Untuk santri hanya tersedia khusus putra saja. Sehingga pendidikan yang diadakan cukup fokus. Adapun jenjangnya adalah pendidikan menengah, menyiapkan anak menuju dewasa.

Pendidikan di Pesantren Al Kaffah Kuningan
Adapun pendidikan yang tersedia di Pesantren Al Kaffah Kuningan pertama adalah jenjang formal. Yaitu SMP Islam Terpadu yang sudah memiliki kombinasi kurikulum nasional dengan khas pesantren.
Kedua adalah jenjang Madrasah Aliyah. Masing-masing masa studinya adalah tiga tahun. Sehingga kalau ditotal berjumlah enam tahun.
Adapun untuk pendidikan pesantren terbagi menjadi tiga. Yaitu pendidikan Al Quran berupa menghafal. Targetnya adalah setiap jenjang menghafal sebanyak 10 juz. Kalau enam tahun target minimalnya adalah 20 juz.
Sedangkan yang kedua yaitu pendidikan diniyyah atau ilmu syar’i melalui kajian kitab. Mulai dari fiqh, tauhid, hadist, dan masih banyak lagi menjadi pembelajaran wajib di sini.
Ketiga adalah pendidikan di luar kelas, melalui pembiasaan, pembiasaan ibadah harian. Mulai shalat berjama’ah, shalat sunnah, dan membiasakan berakhlaq sesuai tuntunan Rasul.
Berikutnya adalah unsur bahasa, di pesantren Al Kaaffah Kuningan menurut kami memang bahasa arabnya unggul, tapi juga belajar bahasa inggris dengan baik.
Fasilitas Ponpes Al Kaaffah Kuningan
Untuk fasilitas di Ponpes Al Kaaffah Kuningan cukup bagus. Ada kolam renang yang cukup indah. Bahkan seperti vila suasananya. Belum lagi lapangan olah raga, ruang laboratorium.
Untuk kamar menggunakan model ranjang bertingkat dengan kasur yang tebal. Dan masih banyak lagi. Lebih lengkap bisa melihat video yang kami sertakan.
Kegiatan Harian di Pesantren
04:00 | Sholat Subuh |
05:00 | Kultum Santri |
05:10 | Tahsin dan Tahfidz |
06:00 | Piket Kebersihan |
06:15 | Sarapan dan Persiapan |
07:00 | KBM |
12:00 | Shalat Dhuhur dan Kajian |
12:45 | Makan siang dan istirahat |
13:30 | KBM |
14:40 | Shalat ashar |
15:30 | Kultum Santri |
16:20 | Olahraga |
17:15 | Persiapan Shalat Magrib |
18:00 | Sholat Magrib |
18:30 | Tahsin dan Tahfidz |
19:45 | Makan malam |
20:00 | Pelajaran Tambahan |
21:30 | Istirahat |
Tampak bagaimana pendidikannya berjalan dinamis, mulai dari al Quran, hingga belajar mengajar. Jadwal ini bisa berubah sesuai kebijakan pondok pesantren.
Syarat Pendaftaran
- Mengisi formulis melalui online
- Biaya pendaftaran Rp300.000
- Foto 3 x 4 dan 4 x 6 sebanyak 4 lembar
- Raport SD untuk Pendaftaran SMP
- Raport SMP untuk Pendaftaran MA
- FC NISN siswa
- FC Akte kelahiran dan Kartu Keluarga
- Mengirimkan bukti transfer ke nomor panitia
Waktu Pendaftaran
- Gelombang Pertama 1 Oktober sd 20 Januari
- Gelombang kedua 2 Februari sd 31 Mei
Materi Tes Masuk
Bagi yang ingin mendaftar, harus siap dengan tes masuk yang berupa Baca Al Quran, serta tes tulis pengetahuan dasar seperti bahasa indonesia dan matematika, serta wawancara. Jadi harus siap-siap.
Biaya Masuk Pesantren 2022-2023
Biaya | SMP IT | MA |
Pangkal | Rp10.000.000 | Rp10.000.000 |
Buku Seragam | Rp3.000.000 | Rp3.700.000 |
SPP Bulanan | Rp1.100.000 | Rp1.250.000 |
Jumlah | Rp14.100.000 | Rp14.950.000 |
Biaya masuk pesantren Al Kaaffah Kuningan kami kutip pada tahun ajaran 2022-2023. Menurut kami biaya di atas tergolong lumayan untuk wilayah Kuningan.
Bisa disurvey pesantren lain di sekitarnya melalui link ini. Kami sudah sajikan informasi biaya dan keunggulan masing-masing agar menjadi bahan pertimbangan.
Alamat Lengkap
Alamat lengkap pesantren berada di dusun dukuh RT 11 Rw 04, Desa Dukuh Picung, Kecamatan Lurogung, Kabupaten Kuningan. Atau bisa ikuti Google Maps kami.
Untuk informasi lebih lengkap dan update bisa kunjungi nomor 0821 2333 2162 atau ke 0815 1444 5005, semoga informasi ini bisa bermanfaat bagi pencari lembaga pendidikan di Jawa Barat khususnya kuningan.