Biaya SMP dan SMK Yatindo Bekasi dan Keunggulannya

Posted by

SMP dan SMK Yatindo Bekasi dikenal sebagai salah satu sekolah unggul dan diminati banyak masyarakat. Di samping fasilitasnya menarik, biayanya juga tergolong terjangkau. Hal ini membuat tidak pernah sepi pendaftar.

Oleh sebab itu kami akan mengulas lebih lengkap dan jelas mulai dari profil, fasilitas, biaya masuk ppdb, hingga pendidikan yang ada di dalamnya. Sumber kami adalah e brosur yang berhasil kami dapatkan.

Profil Sekolah Yatindo Bekasi

Nama aslinya adalah Sekolah Tinta Emas Indonesia. Tapi lebih sering dikenal dengan Yatindo sebagai singkatannya. Ini adalah sekolah swasta yang bernaung di bawah yayasan.

Secara model menggungkan sistem nasional. Berbasi kurikulum K-13. Namun juga memiliki ciri khas dalam kegiatan-kegiatan tertentu dalam rangka pengembangan potensi akademik dan non akademik.

Yatindo Bekasi

SMP Yatindo Bekasi

SMP Yatindo Bekasi sudah memiliki nilai akreditasi A. Yang artinya pembelajaran dan standard yang ditetapkan sudah memiliki kualifikasi tinggi dan bisa diandalkan.

Adapun beberapa keunggulannya adalah ekstrakurikuler yang sangat melimpah, seperti futsal, badminton, voli, basket, paskibra, tari, marawis, rohis, band music, dan masih banyak lagi.  

Biaya SMP Tinta Emas Indonesia

FormulirRp100.000
Uang PangkalRp2.000.000
SPP PerbulanRp225.000

Biaya uang pangkal bisa dicicil. Yaitu dibayar minimal satu juta pada saat pengembalian formulir, sisanya diangsur setiap bulan sampai Desember tahun ajaran berjalan.

Adapun biaya di atas sudah termasuk satu seragam putih biru, olah raga, pdh, bad logo sekolah, topi, dasi, kartu pelajar, dan SPP bulan Juli. Namun tidak termasuk uang buku dan studi tour.

Menurut kami biaya di atas (2021-2022) tergolong murah. Bisa dibandingkan dengan SMP lainnya di Bekasi. Kami sudah sajikan informasi biaya dan keunggulan masing-masing di link ini. Sudah kami hadirkan keunggulan dan biaya masing-masing.

SMK Yatindo Bekasi

SMK Yatindo Bekasi memiliki nilai akreditasi A. Yang lebih menarik adalah jurusan-jurusan yang tersedia untuk peserta didik

  • Teknik Audio Video
  • Teknik Kendaraan Ringan Otomotif
  • Teknik Komputer dan Jaringan
  • Akuntansi dan Keuangan Lembaga

Jurusan-jurusan di SMK Yatindo Bekasi merupakan program yang sangat dibutuhkan di era sekarang. Terutama berkaitan dengan dunia teknologi dan era internet di masa sekarang.

Fasilitas Memadai

Kelebihan lainnya adalah masalah fasilitas. Luas lahannya adalah 15.000 meter persegi. Kelas menggunakan sistem satu meja satu kursi. Plus memiliki tempat praktik yang lengkap. Lebih jelas bisa melihat video yang kami sertakan di bagian bawah agar tampak secara visual.

Prestasi Siswa

Bukti dari kualitas sekolah Yatindo Bekasi adalah prestasi, di antaranya adalah juara dua merakit robot sumo Bekasi, juara dua robotic exploler, juara 1 merakit komputer tingkat SMK sekabupaten dan kota Bekasi.

Juara Akuntansi, juara Akunting, dan masih banyak lagi yang rata-rata adalah tingkat kota dan kabupaten Bekasi. Dari sini kita mengatakan sekolah Yatindo Bekasi merupakan salah satu yang terbaik.

Biaya SMK Tinta Emas Indonesia

FormulirRp150.000
Uang Pangkal Gel. 1Rp2.950.000
Uang Pangkal Gel. 2Rp3.250.000
SPP PerbulanRp320.000

Biaya uang pangkal di atas bisa dicicil. Untuk cicilan gelombang pertama adalah Rp950.000 (minimal), sedangkan yang gelombang kedua cicilann pertama adalah Rp1.500.000. Biaya di atas sudah termasuk pakaian tapi tidak termasuk buku.

Khusus untuk SMK masih ada beberapa yang harus dibeli, seperti seragam putih abu-abu, seragam pramuka, rok/celana putih, dan baju koko untuk putra dan baju lengan panjang putih untuk putri khusus yang muslim.

Biaya di atas (2021-2022), menurut kami tergolong murah. Bisa disurvey dengan biaya SMK lainnya di Bekasi melalui link ini. Kami sudah sajikan informasi biaya dan keunggulan masing-masing agar menjadi bahan pertimbangan.

Alamat Lengkap

Alamat lengkap sekolah Yatindo di Jalan Asem Raya No. 1 Kampung Ciketing Kecamatan Mustika Jaya Kota Bekasi. Atau bisa ikuti Google Maps yang kami sediakan di bagian bawah.

Untuk informasi lebih lengkap, update dan valid bisa kunjungi website resminya di sini. Atau untuk SMK bisa hubungi 0813 8090 8008. Sedangkan untuk SMP bisa hubungi 0813 8741 5305. Semoga informasi ini bisa bermanfaat.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *