Al Wildan Islamic School Bekasi | Biaya Oke Tahfidz Kece

Posted by

Al Wildan Islamic School Bekasi merupakan salah satu unit pendidikan cabang dari Al Wildan Islamic School Serpong Tanggerang. Sekolah ini cukup terkenal di Bekasi dan menjadi salah satu sekolah Islam swasta terbaik. 

Sekolah islam berbasis sunnah wal jamaah ini fokus melahirkan generasi huffadz Al-Qur’an yang berkualitas. Dengan beragam jenjang pendidikan mulai dari TK, SD, dan SMP full day school untuk putra dan putri. 

Kami akan mengulasnya berdasarkan website resmi sekolah, dan berbagai informasi lainnya yang tersebar di internet khusus untuk Anda. Di antaranya adalah profil, kelebihan dan biaya masuk.  

Profil Al Wildan Islamic School Bekasi

Al Wildan Islamic School 2 Bekasi berdiri sejak tahun 2017 di bawah naungan Yayasan Bina Insan Bekasi Utara yang saat ini dikepalai oleh Ust. Agus Haryono M. M.

Al Wildan Islamic School Bekasi

Model yang dimiliki sekolah ini adalah sekolah islam yang fokus pada tahfidz Al-Qur’an, ilmu syar’iyah dan penggunaan bahasa asing Arab dan Inggris. 

Terletak di wilayah yang cukup strategis, di tengah-tengah kota Bekasi, Al Wildan Islamic School Bekasi mengusung konsep sekolah berstandar internasional. Inilah sisi dengan daya tarik utama. 

PanduanTerbaik.id

Identitas Al Wildan School 

Memiliki program target hafalan 6 juz Al-Qur’an (SD – SMP) dan mahir berbahasa asing, Al Wildan Islamic School 2 Bekasi memiliki 3 ruh pendidikan. Masing-masing memiliki banyak keunggulan. 

Yang pertama adalah kurikulum nasional (k-13) dengan pelajaran-pelajaran umum dari pemerintah. Mengikuti standard nasional yang berlaku di seluruh Indonesia. 

Kurikulum kedua adalah kurikulum internasional. Di mana Al Wildan Boarding School Bekasi menerapkan kurikulum Cambridge sebagai bentuk pengembangan minat anak. 

Kemudian sebagai pematangan kurikulum pendidikan yang ada, yakni memasukkan kurikulum pesantren dengan konsep Tahfidz Al-Qur’an Internasional Curriculum yang disingkat TIC. 

Secara khusus, TIC dibagi menjadi dua kelas. Kelas pertama menargetkan siswa lancar berbahasa Arab. Dan kelas kedua menargetkan siswa lancar berbahasa Arab dan Inggris. 

Al Wildan Islamic School dibekali dengan guru-guru yang ahli di bidangnya. Yang merupakan lulusan universitas dan pondok pesantren berkualitas di Indonesia. 

Arabic Examination Authority (EXOT)

Guna mendukung siswa mahir dalam program berbahasa Arab, Al Wildan Islamic School selalu mengadakan ujian mutu bertulis dan lisan  berbahasa Arab. Kegiatan yang diselenggarakan tiap akhir tahun ini wajib, baik SD maupun SMP. 

Ternyata program arabic examination authority mendatangkan penguji khusus dari luar sekolah, juga para orang tua dan wali murid Al Wildan Islamic School diharuskan untuk menemani dan menyaksikan proses kegiatan ini. 

Melalui examination ini, seluruh siswa Al Wildan Bekasi dapat dilihat dan dievaluasi kembali sudah sejauh mana progres kemampuan berbahasanya. 

Dan menurut kami Al Wildan Islamic School mampu menjadi sekolah yang tepat untuk generasi rabbani berintelektual yang insya Allah hafidz Qur’an.

Fasilitas Al Wildan School

Fasilitas atau sarana dan prasarana sering kali menjadi poin pertimbangan Bapak – Ibu / wali murid ketika memilihkan sekolah untuk anaknya. 

Karenanya, siswa di Al Wildan School 2 Bekasi difasilitasi ruangan kelas full AC dan terpisah antara ikhwan – akhwat. Perpustakaan, masjid, lapangan olahraga, laboratorium, dan lapangan olahraga. 

Bahkan, karena Al Wildan Islamic School merupakan sekolah full day school, maka pihak sekolah memberikan layanan antar jemput siswa dan katering makan siang. 

Pendaftaran & PPDB

Pendaftaran dibuka dengan dua gelombang. 

  • Gelombang pertama : 1 September – 31 November 2020
  • Gelombang kedua : 21 Desember 2020 – 31 April 2021

Untuk prosedur pendaftarannya bisa dilakukan dengan dua cara. 

Anda bisa mendaftarkan anak Anda via online dengan mengisi formulir yang bisa diakses pada website resmi Al Wildan Islamic School 2 Bekasi. 

Atau datang langsung ke kantor sekretariat Al Wildan Islamic School 2 Bekasi dengan membawa berkas pendaftaran seperti akta lahir, ijazah, kartu keluarga dan fotokopi KTP orang tua siswa. 

Adapun biaya registrasi formulir sekitar Rp. 250.000 ribu untuk TK, dan sekitar Rp. 350.000 ribu untuk SD dan SMP. 

Biaya registrasi ini dapat dibayarkan melalui transfer ke BNI SYARIAH 977000113 atas nama BINA INSAN BEKASI UTARA YAYASAN. 

Biaya TK Al Wildan

Untuk biaya masuk TK Al Wildan Bekasi sekitar 6.8 juta untuk TK A dan 7 juta untuk TK B. Sedangkan SPP perbulan sekitar Rp. 370.000 ribu untuk TK. Menurut kami biaya ini standard untuk wilayah Bekasi.

Biaya SD Al Wildan

Sedangkan untuk biaya SD Al Wildan Bekasi untuk program TIC 1 sekitar 10.5 juta, TIC 2 sekitar 13. 9 juta. SPP perbulan untuk SD TIC 1 sekitar Rp. 450.000 ribu, SD TIC 2 sekitar 1 juta.

Menurut kami biaya ini cukup standard. Bisa dibandingkan dengan SD Islam lainnya di Bekasi di link berikut ini. Kami sudah sajikan SD Islam di Bekasi disertai dengan biaya pendaftaran. 

Biaya SMP Al Wildan

Biaya SMP Al Wildan Bekasi menurut kami lebih terjangkau. Yaitu sekitar 12.6 juta. Untuk SPP sekitar Rp. 650.000. Semua biaya masuk ini mencakup uang pangkal, seragam sekolah, buku paket umum, SPP satu bulan, biaya kegiatan sekolah, ekstrakurikuler, dan uang UTS dan UAS. 

Biaya di tahun 2021 tersebut menurut kami standard jika dibandingkan dengan SMP Islam di Bekasi sejenis. Rata-rata biayanya tinggi. Bisa dilihat di link berikut ini. Kami sudah sajikan dengan biayanya. 

Alamat Lengkap Sekolah

Al Wildan Islamic School 2 Bekasi bertempat di Jl. Alinda Raya No.1 RT. 015 / RW. 021 Kelurahan Kaliabang Tengah, Kec. Bekasi Utara, Kota Bekasi. 

Untuk informasi lebih lanjut, Anda bisa mengontak hotline Al Wildan Islamic School 2 Bekasi di nomor +62812 8721 0044. Atau mengunjungi website resmi di sini.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *