Pesantren Nuris Jember bisa dikatakan sebagai salah satu ponpes dengan jenjang terlengkap dan santri yang cukup banyak. Sehingga menarik minat dari beragam kalangan masyarakat, khususnya di wilayah tapal kuda.
Oleh sebab itu kami akan mengulas lengkap tentang Pondok Pesantren Nuris Jember yang bersumber dari website resmi dan brosur. Di antara yang kami sajikan adalah biaya masuk dan keunggulan setiap jenjang.
Daftar Isi
Profil Pesantren Nuris Jember
Secara nama sebenarnya adalah Pesantren Nurul Islam, namun lebih dikenal dengan singkatannya yaitu NURIS. Berdiri pada tahun 1981 dengan luas tanah kurang lebih mencapai lima hektar. Ini lahan yang sangat luas sekali.
Secara karakteristik ini adalah pesantren khas Nahdlatul Ulama dengan beragam pendidikan dan tradisi yang ada di dalamnya. Namun sudah dikombinasikan dengan pendidikan modern, sehingga menjadi satu paket lengkap.

SD MI Nuris Jember
MI Nuris Jember memiliki nilai akreditasi A. Standardnya sudah nasional. Kurikulum umumnya adalah Matematika, Bahasa Inggris, IPA, IPS, dan beragam macam lainnya.
Karena berbasis pondok pesantren, maka kurikulum agamanya ada Al Quran Hadist, Bahasa Arab, Aqidah Akhlaq, sejarah kebudayaan Islam, dan fiqh.
Adapun keunggulannya adalah adanya tahfidz Quran. Ada yang reguler ada yang berbasis pondok pesantren. Bahkan santri sudah mulai belajar Tuhfatul Athfal.
Biaya SD MI Nuris Jember
Reguler Putra | Rp3.325.000 |
Reguler Putri | Rp3.525.000 |
SPP Reguler | Rp230.000 |
Santri SD Putra | Rp5.225.000 |
Santri SD Putri | Rp5.425.000 |
SPP Santri | Rp880.000 |
Biaya di atas adalah tahun ajaran 2022-2023. Adapun biaya masuk sudah termasuk dengan spp satu bulan. Untuk santri sudah termasuk makan dua kali sehari, laundry, almari.
Menurut kami biaya di atas standard untuk sekolah swasta. Bisa disurvey SD Islam di Jember lainnya melalui link ini. Kami sudah sajikan informasi biaya dan keunggulan masing-masing.
SMP Tahfidz Nuris
Pesantren Nuris Jember memiliki progan lanjutan di MTs unggulan. Akreditasinya sudah A. Ini sangat bagus. Tersedia dua pilihan program. Yang pertama adalah tahfidz Quran, yang kedua adalah khusus kitab kuning.
Bahkan ekstrakurikulernya cukup menarik. Pertama adalah sains, yaitu olimpiade Matematika, IPA Biologi, Fisika, IPS, Robotika dan KIR.
Untuk non sains yaitu kitab kuning, tartil, tilawah, kaligrafi, banjari, sastra, dan pramuka. Adapun untuk bahasa juga sangat lengkap. Mulai dari bahasa Indonesia, Arab, dan olimpiade bahasa Inggris.
Syarat Pendaftaran
- Biaya pendaftaran Rp100.000
- FC formulir
- FC surat pernyataan bersedia mukim
- KK, KTP orang tua, dan Akte tiga lembar
- Raport kelas VI
- Legalisir Ijazah dua lembar
- Surat keterangan lulus dan NISN dua lembar
- Piagam penghargaan jika memiliki
Nantinya ada rangkaian tes. Yaitu akademik, juga hafalan surat as sajdah dan al mulk. Serta ada karantina peserta yang wajib dilakukan. Biaya karantina Rp350.000.
Biaya Pesantren Nuris MTs
Program Kitab Putri | Rp4.943.000 |
Program Kitab Putra | Rp4.943.000 |
SPP Program Kitab | Rp500.000 |
Program Tahfidz Putra | Rp5.096.000 |
Program Tahfidz Putri | Rp5.096.000 |
SPP Program Tahfidz | Rp620.000 |
Biaya di atas adalah tahun ajaran 2022-2023. Menurut kami tergolong standard untuk program pendidikan modern. Bisa disurvey dengan pondok pesantren lain di Jember melalui link ini. Sudah kami sajikan informasi biaya dan keunggulan masing-masing.
Informasi lebih lanjut bisa hubungi nomor 081 779 921 180 atas nama Ustadzah Nur Hamidah. Bisa dihubungi via whats app. Atau ke nomor 081 235 906 967 atas nama Evi Rahmawati.
Biaya SMP Nuris
Untuk jenjang SMP ada dua pilihan program. Yaitu program sains dan program prioritas. Nantinya ada juga diniyyah dan tahfidz Quran. Menurut kami jenjang ini sains lebih dominan.
SMP Putri | Rp4.855.000 |
SMP Putra | Rp4.750.000 |
Bulanan Putra | Rp475.000 |
Bulanan Putri | Rp475.000s |
SMK Nuris Jember
Satu lagi jenjang di Pondok Pesantren Nuris Jember, yaitu SMK. Sudah terakreditasi A dengan tiga jurusan utama. Yaitu Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ). Berikutnya Teknik dan Bisnis Sepeda Motor (TBSM).
Selanjutnya adalah Teknik Kendaraan Ringan Otomotif (TKRO). Ketiganya juga berbasis asrama pesantren putra dan putri. Jadi cukup nyaman.
Jadwal Kegiatan Harian Pesantren
03:30 | Tahajud |
04:00 | Subuh Berjama’ah |
05:00 | Diniyah Pagi |
05:30 | Makan Mandi |
06:15 | Berangkat Sekolah |
06:45 | Sekolah Formal |
12:50 | Istirahat |
14:30 | Sholat Ashar Berjama’ah |
16:00 | Ekskul |
17:00 | Mandi dan Persiapan |
17:15 | Magrib Berjama’ah |
17:45 | Pengajian Al Quran |
18:30 | Isya Berjama’ah |
19:30 | Diniyyah Malam |
20:15 | Belajar Bersama di Kamar |
22:00 | Istirahat |
Alamat Lengkap Pesantren
Alamat lengkap pesantren berada di Jl Pangandaran 48 Antirogo Sumbersari Kabupaten Jember. Website resmi bisa dikunjungi di sini. Semoga informasi ini bermanfaat.