Pesantren Mumtaz Ibadurrahman Cipondoh, Biaya Terjangkau

Posted by

Pesantren Mumtaz Ibadurrahman Cipondoh adalah salah satu pesantren modern berasaskan ahlussunnah waljamaah. Pendidikannya lengkap dari formal dan diniyyah.

Dikenal sebagai pesantren yang unggul dan memiliki banyak prestasi, tak salah jika pesantren ini selalu bertambah peminatnya dari tahun ke tahun. Karenanya, kami telah merangkum info lengkap dari brosur dan website resmi untuk menjawab keingintahuan Anda akan ponpes ini.

Pesantren Mumtaz Ibadurrahman Cipondoh

Lembaga ini awalnya bernama Yayasan Pondok Pesantren Modern Ibadurrahman yang didirikan oleh Drs. KH. Ahmad Ihsan pada tahun 2001. Namun pada tahun 2012 berganti nama Menjadi Yayasan Mumtaz Ibadurrahman.

 Nama “Ibadurrahman “ berasal dari surat Al-furqan ayat 63 yang berarti hamba-hamba Allah Yang Maha Pengasih dengan harapan melahirkan generasi muslim qur’ani dan mampu menyampaikan nilai-nilai islam ditengah masyarakat.

pesantren mumtaz ibadurrahman cipondoh

Pada tahun pertama pembukaan, Ponpes Mumtaz Ibadurrahman Cipondoh memiliki 28 orang santri yang berasal dari sekitar Jakarta dan Tangerang. Namun kemudian berkembang dengan pesat dan santri terus berdatangan dari berbagai daerah.

Pendidikan Pesantren Mumtaz Ibadurrahman Cipondoh

Pesantren Mumtaz Ibadurrahman Cipondoh memiliki dua pendidikan formal, dengan model sekolah Islam terpadu, yaitu SMP Plus dan SMA Plus. Kurikulumnya sudah terintegrasikan.

Yaitu kurikulum nasional ditambah dengan kurikulum khas pesantren modern. Sehingga sudah komplit. Jam pembelajarannya dari 07:00 sampai dengan 14:00. Nantinya siswa akan mengikuti ujian nasional.

Adapun untuk pendidikan pesantren terbagi dua, di jam formal di antaranya, Tajwid, Tauhid, Tafsir, Hadits, Fiqh, Ushul Fiqh, Tarikh Al Islam, Mahfudzat, dan Mutholahul Hadist. Serta beberapa pembelajaran bahasa arab dan inggris.

Adapun di luar jam formal akan ada pembelajaran pembiasaan ibadah, serta membaca Al Quran, mulai dari tahsin, tahfidz, hingga hafalan kitab. Santri Pesantren Mumtaz Ibadurrahman Cipondoh nantinya mendapatkan dua ijazah, pesantren dan nasional.

Fasilitas Ponpes Mumtaz Ibadurrahman Tangerang

Ponpes Mumtaz Ibadurrahman Tangerang memiliki fasilitas yang dapat dikatakan sangat lengkap dan memadai. Hal ini dapat dilihat dari gedung asrama putra dan putri yang masing-masing berjumlah 3 gedung dan memiliki 3 lantai.

Bukan hanya itu, ponpes ini juga memiliki masjid dengan kapasitas 1500 jama’ah, lapangan olahraga, ATM, perpustakaan dan berbagai fasilitas penunjang lainnya. Lebih lengkap bisa melihat video yang kami sertakan.

Ekstrakurikuler Ponpes Mumtaz Ibadurrahman Banten

Sedangkan guna memperkaya santri akan kegiatan yang bermanfaat, ponpes Mumtaz Ibadurrahman Banten juga menyediakan pilihan ekstrakurikuler yaitu marching band, paskibra, tari Saman, memanah, Tahfidzul Qur’an, hingga Arabic & English Club.

Keunggulan Pondok Pesantren

Pondok Pesantren Mumtaz Ibadurrahman Cipondoh ini memiliki segudang prestasi. Sebut saja juara 1 marawis se-jabodetabek pada 2019, juara 1 pidato bahasa Inggris se-jabodetabek, juara 1 Arabic speech, dan masih banyak lagi.

Bukan hanya itu, yang sangat membanggakan, para lulusan Ponpes ini juga banyak yang berhasil melanjutkan pendidikan ke berbagai universitas di luar negeri seperti Al-Azhar Kairo, Universitas Libya, Yaman dan sederet universitas unggulan lainnya.

Kegiatan di Pesantren Mumtaz Ibadurrahman Cipondoh

WaktuKegiatan
03.45-04.30 WIBBangun pagi dan persiapan sholat subuh berjamaah
04.30-05.00 WIBTartil Qur’an dan sholat subuh berjamaah
05.00-06.00 WIBBelajar Al-Qur’an (Tajwid, tahsin, dan Tahfiz)
06.00-07.00 WIBSarapan, MCK, persiapan masuk kelas
07.30-08.05 WIBSholat Dhuha berjamaah
08.05-11.50 WIBBelajar formal di sekolah
11.50-12.50 WIBSholat dhuhur berjamaah dan makan siang
12.50-14.00 WIBBelajar formal di sekolah
14.00-15.00 WIBIstirahat siang
15.00-16.00 WIBTartil Qur’an dan sholat ashar berjamaah
16.00-17.00 WIBBelajar idhofi (intensifikasi bahasa/kitab salaf)
17.00-17.30 WIBTanzhif’Am (kebersihan umum)
17.30-18.00 WIBIstirahat dan persiapan sholat Maghrib berjamaah
18.00-18.40 WIBTartil Qur’an dan sholat Maghrib berjamaah
18.40-19.15 WIBMakan malam
19.15-19.45 WIBSholat isya berjamaah dan aurod
20.15-21.30 WIBMudzakarah (belajar malam di bawah bimbingan wali kelas)
21.30-21.50 WINMuhadatsah malam
21.50-03.45 WIBTidur malam

 Pendaftaran Santri Baru

Berikut persyaratan apabila Anda ingin mendaftarkan anak Anda di Ponpes Mumtaz Ibadurrahman:

  • Mengisi formulir pendaftaran
  • Menyerahkan keterangan :
  • 1 lembar SKL terlegalisir
  • 2 lembar foto copy ijazah terlegalisir
  • Pas photo terbaru berwarna (berjilbab bagi putri ) 3 x 4 = 2 lembar
  • Foto copy KTP orang tua
  • Foto copy Akte Kelahiran
  • Foto copy kartu keluarga
  • Surat Keterangan Sehat dari dokter
  • Mampu membaca dan menulis arab tingkat dasar
  • Bersedia berdisiplin dan mematuhi semua peraturan

Waktu Pendaftaran

Pendaftaran5 Januari-18 Juni 2022
Tes masukSaat pendaftaran di Kantor PSB
Pengumuman kelulusanTahap 1: 4 April 2022 Tahap 2: 26 Juni 2022
Akhir pelunasan keuangan27 Juni 2022
Kedatangan santri baruPutra ; 2 Juli 2022 Putri : 3 Juli 2022

Biaya Masuk Ponpes Mumtaz Ibadurrahman

UraianJumlah
FormulirRp. 200.000
Organisasi SiswaRp. 175.000
Dana pengembangan pendidikan dll 
TotalRp6.000.000

Dana di atas sudah termasuk dengan perlengkapan santri yaitu lemari, baju, ranjang, kasur, bantal, atribut seragam, serta panduan dizkir dan ibadah santri. Adapun untuk SPP bulanan sebesar Rp700.000 untuk makan tiga kali, pendidikan dan asrama. Ini tahun ajaran 2022-2023.

Menurut kami untuk wilayah Tangerang, biaya masuk ini tergolong terjangkau. Bisa disurvei dengan pesantren lain di sekitarnya melalui link ini. Kami sudah sajikan informasi biaya dan keunggulan masing-masing.

Alamat Lengkap

Alamat lengkap pesantren berada di Jl. KH. Hasyim Ashari Gg. Masjid Kel. Kenanga, Cipondoh Kota Tangerang Banten, 15146. Atau ikuti Google Maps yang kami sediakan.

Informasi lainnya mengenai ponpes juga dapat Anda dapat dengan mengakses website resmi di sini, atau hubungi WhatsApp di 081295014284 dan 085695654984.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *