SMK Bakti Idhata Cilandak adalah salah satu pilihan SMK berkualitas yang dapat Anda jadikan sebagai pilihan. Salah satu alasannya adalah Pendidikan berbasis digital yang menurut kami bagus.
Bagi Anda yang sedang mencari rekomendasi SMK terbaik, kami telah menyiapkan informasi mengenai SMK Bakti Idhata Jakarta Selatan ini mulai dari profil hingga biaya berdasarkan brosur dan web resmi lembaga.
Daftar Isi
Profil SMK Bakti Idhata Cilandak
Sekolah Menengah Kejuruan Bakti Idhata Cilandak merupakan sekolah dengan menggunakan sistem Learning Digital. Selalu memberi pelayanan terbaik, Bakti Idhata mendorong semangat siswa agar bisa meningkatkan prestasinya.
Tidak hanya dalam bidang akademik, Bakti Idhata mendorong secara penuh siswanya di luar akademik. Salah satu buktinya adalah, Bakti Idhata selalu memperbarui sarana serta prasarana yang disesuaikan dengan kebutuhan penunjang kegiatan pembelajaran.

Pendidikan SMK Bakti Idhata Cilandak
Sebagai sebuah Sekolah Menengah Kejuruan, Bakti Idhata memiliki sejumlah jurusan, seperti: TKJ atau Teknik Komputer dan Jaringan.
Pada dasarnya, TKJ merupakan program keahlian di bidang penginstalan perangkat komputer serta sistem operasi perangkat lunak, menginstal perangkat LAN, WAN, serta membangun jaringan berbasis luas.
Jurusan kedua adalah Rekayasa Perangkat Lunak. Secara umum jurusan ini membekali peserta didik agar kompeten dalam bidang teknik elektronika serta digital dasar, teknik serta sistem komputer, merakit serta menginstal komputer, hingga membuat algoritma pemrograman.
Jurusan ketiga di SMK Bakti Idhata Cilandak adalah Multimedia. Program keahlian Multimedia mempersiapkan siswa dengan kemampuan dasar desain, seni, penguasaan software multimedia, desain grafis, editing audio visual dan lainnya.
Fasilitas Sekolah Menengah Kejuruan Bakti Idhata
Sebagai sebuah sekolah berkualitas, Bakti Idhata tentu memiliki sejumlah fasilitas sebagai pendukung kegiatan belajar siswa. Fasilitas yang disediakan seperti ruang guru, lab TKJ, lab RPL, lab MM, hingga ruang kelas.
Seluruh ruangan disediakan dengan fasilitas penunjang yang lengkap, mulai dari komputer dengan spesifikasi mumpuni, ruangan lab yang luas, hingga meja dan kursi yang sesuai dengan jumlah siswa, sehingga ketika sedang belajar di lab kejuruan, siswa akan lebih nyaman. Lebih lengkap bisa melihat video yang kami sertakan
Ekstrakurikuler Sekolah
Agar dapat mendukung siswa untuk terus berkembang dan kreatif, Bakti Idhata memiliki sejumlah ekstrakurikuler yang bisa diikuti siswa sesuai dengan minat dan bakat. Sejumlah ekstrakurikuler tersebut seperti:
- Marawis
- Mading
- Manga
- English Club
- Baca Tulis Al-Qur’an dan sejumlah ekstrakurikuler lainnya.
Keunggulan dan Prestasi SMK Bakti Idhata
Menggunakan pembelajaran berbasis Digital Learning Management System, sejumlah keunggulan tentu dimiliki oleh Sekolah Menengah Kejuruan Bakti Idhata. Salah satunya adalah banyaknya prestasi yang mewarnai siswa-siswanya.
Berbagai prestasi yang disandang Sekolah Menengah Kejuruan Bakti Idhata mulai dari:
- Juara 3 Lomba Desain Infografis yang diselenggarakan oleh UGM di tahun 2021,
- Juara 1 Lomba Poster Digital yang diselenggarakan oleh ROYO di bulan November 2021,
- Juara 3 Kata Sabuk Putih-Kuning Putri Tingkat SMA/K yang diselenggarakan oleh Universitas Negeri Jakarta,
- Juara 2 Sabuk Putih-Kuning Tingkat SMA/K yang diselenggarakan FB FORKI di Jakarta,
- Juara 3 Kejuaraan Karate Kata Tingkat Pelajar Nasional, dan berbagai prestasi lainnya.
Pendaftaran PPDB
Tertarik mendaftarkan buah hati ke Sekolah Menengah Kejuruan Bakti Idhata? Untuk menjadi siswa Sekolah Menengah Kejuruan Bakti Idhata, berikut sejumlah syarat yang harus dipenuhi, antara lain:
- Pendaftar dapat diterima tanpa seleksi serta memperoleh potongan uang pangkal 50% bila meraih prestasi di tingkat kecamatan, kabupaten/kota, provinsi atau nasional
- Menyerahkan berkas pendaftaran seperti pas foto terbaru hitam putih 2 lembar ukuran 3X4, Surat Tanda Lulus SMP atau setara, fotocopy rapor kelas VII-IX yang sudah dilegalisir, surat keterangan bebas buta warna dari dokter
- Mengikuti seleksi sesuai dengan ketentuan
- Mengisi surat pernyataan kesanggupan membayar biaya sekolah sesuai jumlah yang sudah ditetapkan
- Membayar biaya pendaftaran sebesar Rp175 ribu.
Biaya Masuk SMK Bakti Idhata
Sedangkan, untuk masalah pembiayaan, pada gelombang pertama tahun ajaran 2022/2023, diwajibkan membayar uang pangkal sebesar Rp4.950.000. Kemudian dana pendukung KBM sebesar Rp650.000, uang sekolah bulan Juli Rp600.000, seragam Rp650.000.
Sedangkan untuk gelombang kedua, diwajibkan membayar uang pangkal sebesar Rp5.600.000, kemudian dana pendukung KBM sebesar Rp650.000, uang sekolah bulan Juli Rp600.000, seragam Rp650.000.
Menurut kami jumlah ini sangat standard. Bisa dibandingkan dengan biaya SMK lain di wilayah Jakarta Selatan melalui link ini. Kami sudah sajikan keunggulan dan biaya masing-masing.
Alamat Lengkap Sekolah
Sekolah Menengah Kejuruan Bakti Idhata berlokasi di Jalan Melati No 25 Cilandak, Jakarta Selatan. Atau bisa mengikuti Google Maps yang kami sajikan di bagian bawah.
Untuk nomor telepon Bakti Idhata di 021 75904088, dan informasi lebih lanjut di website resmi melalui link ini. Demikian informasi mengenai SMK Bakti Idhata.