SMP Nurul I’tishom Bekasi Barat | Keunggulan dan Biaya

Posted by

SMP Nurul I’tishom Bekasi Barat merupakan salah satu sekolah menengah yang belum lama berdiri, yaitu di tahun 2016-2017. Namun demikian perkembangannya cukup pesat.

Oleh sebab itu kami akan mengulas lengkap, mulai dari informasi biaya, keunggulan, program pendidikan, yang bersumber dari brosur yang berhasil kami dapatkan.

SMP Nurul I’tishom Bekasi Barat

SMP Nurul I’tishom Bekasi Barat merupakan lembaga pendidikan Islam yang berjalan di atas manhaj Ahlussunnah wal Jama’ah. Bisa dikatakan ini adalah sekolah sunnah.

Karena dalam visi misi terlihat bahwa salah satu tujuan utamanya adalah menjadikan Al Quran dan As Sunnah sebagai teladan hidup. Jadi yang putri kerudungnya lebar sekali.

SMP Nurul I’tishom Bekasi Barat

Keunggulan SMP Nurul I’tishom Bekasi

Menurut kami ada beberapa keunggulan program. Pertama adalah terpisahnya kelas antara putra dan putri.

Berikutnya adalah kurikulum yang mengacu diknas namun sudah dikombinasikan dengan kurikulum khas lembaga pendidikan. Bahkan nilai akreditasinya Baik pada tahun 2018.

Al Quran menjadi salah satu program yang paling menonjol. Mulai dari pembelajaran, tahsin, hingga tahfidz Quran, atau menghafal Al Quran.

Fasilitas dan Sarana

Menurut kami dari sisi fasilitas tergolong standard namun memang sudah lengkap. Mulai dari masjid yang besar. Kelas-kelas menggunakan pendingin ruangan. Lapangan, taman yang ditata di bawah pepohonan.

Lebih jelas bisa melihat video yang kami sertakan di bagian bawah agar menjadi bahan pertimbangan dan tampak lebih jelas.

Pendaftaran SMP Nurul I’tishom Bintara

Bagi yang ingin mendaftar, kuota yang tersedia hanya 75 siswa saja. Jadi tidak begitu banyak. Adapun waktu pendaftarannya terbagi dua gelombang.

  • Pertama 1 Oktober hingga 30 November 2022
  • Kedua 2 Januari sampai dengan 28 Februari 2023

Pendaftaran akan segera ditutup jika kuota yang masuk sudah terpenuhi sesuai kuota yang tersedia.

Syarat Pendaftaran SMP Nurul I’tishom

Pembelian formulir dengan harga Rp300.000. Pembelian ini biayanya ditransfer melalui Bank Syariah Indonesia di 88 77 87 1992. Jika ragu mohon komunikasi dulu ke 0857 1000 1892.

  • Fotocopy KK satu lembar
  • Fotocopy KTP kedua orang tua satu lembar
  • Fotocopy akte kelahiran satu lembar
  • Fotocopy kartu NISN
  • Pas foto 3 x 4 satu lembar

Test Penjajakan

Bagi yang ingin masuk ada tes kemampuan membaca Al Quran, mulai dari ilmu tajwid, hingga hafalan Al Quran. Bahkan ada tes tipe belajar dan wawancara dengan orang tua.

Biaya SMP Nurul Itishom Bekasi

Uang GedungRp7.500.000
Uang Buku dan ModulRp2.000.000
Uang SeragamRp1.500.000
Uang KegiatanRp3.500.000
SPP Juli 2023Rp700.000
Total biaya pendidikanRp15.200.000

Biaya ini kami dapatkan di tahun 2023-2024. Biaya pendidikan bisa dibayarkan 50% setelah siswa diterima dan sisanya bisa dicicil selama enam bulan.

Biaya yang sudah masuk tidak bisa dikembalikan dalam kondisi apapun. Rekening PPDB di Bank Syariah Indonesia di 88 77 87 1992 atas nama Nurul I’tishom.

Menurut kami biaya di atas tergolong kelas menengah untuk wilayah Bekasi. Bisa disurvey SMP Islam terbaik di Bekasi melalui link ini. Kami sudah sajikan informasi biaya dan keunggulan masing-masing.

Alamat Lengkap

Alamat lengkap berada di perumahan Duta Keranji, Jalan Borobudur Raya Blok A, Kelurahan Bintara, Kecamatan Bekasi Barat, Kota Bekasi Jawa Barat.

Semoga informasi ini bermanfaat dan bisa menjadi bahan pertimbangan dalam mencari SMP Islam berbasis sunnah terbaik di Bekasi dan sekitarnya.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *