Biaya Al Muslim Tambun

SMP IT Insan Madani Jakarta Timur | Keunggulan dan Biaya

Posted by

SMP IT Insan Madani Jakarta Timur Kebon pala, Makasar merupakan salah satu lembaga pendidikan yang cukup dikenal karena memiliki banyak program menarik terutama Al Quran.

Oleh sebab itu kami akan mengulas review lengkap SMP IT Insan Madani Jaktim bersumber dari brosur resmi yang berhasil kami dapatkan. Kami sajikan informasi pendaftaran dan biaya masuk.

SMPIT Insan Madani Jakarta Timur

Sekolah ini baru berdiri di tahun 2021, masih seumur jagung di bawah naungan yayasan Al Hidayah Nyakman yang dipimpin oleh Ir. Hidayat Nyakman. Swasta dengan fokus sebagai sekolah Islam.

Alamat lengkapnya di Jalan Jengki Raya No. 32 A, kelurahan Kebon Pala Kecamatan Makasar Jakarta Timur. Jenjangnya dari TKIT, SDIT, hingga jenjang SMPIT.

smpit insan madani jakarta timur

Program SMP Insan Madani Makasar

Ada beberapa program unggulan dari SMP IT Insan Madani Makasar Jaktim. Program akademiknya menggunakan kurikulum 2013. Fokusnya lebih kepada pelibatan keaktifan siswa yaitu problem based learning.

Pembelajaran juga menggunakan sistem High Order Thinking Skill, atau sering disebut dengan HOTS. Imbasnya akan memunculkan potensi dan memotivasi untuk prestasi.

Program Tahfidz Quran

Untuk program tahfidz Quran tersedia dengan target yang menurut kami tinggi. Yaitu tiga juz, ini angka minimal. Yaitu Juz 28, 29, dan juz 30. Karena rata-rata untuk SMP hanya berkisar 1-2 juz saja.

Adapun metode tahsin menggunakan pola Utsmani yang fokus pada tajid dan makhorijul huruf agar mampu membaca Quran sesuai akidah.

Kegiatan Islam

Adapun kegiatan keisalaman yang diselenggarakan di antaranya adalah Shalat Dhuha, shalat berjama’ah, membaca surat Al Kahfi, juga puasa sunnah Senin dan Kamis.

Masih adalagi program infaq, bina pribadi Islami, selasa berbahasa, dzikir pagi, serta lingkungan bersih dan sehat. Oleh sebab itu SMP IT Insan Madani Jaktim memiliki suasana yang Islami.

Ekstrakurikuler

  • Panahan
  • Taekwondo
  • Tari Tradisional

Fasilitas SMP IT Insan Madani

Secara fasilitas menurut kami sudah standard. Lengkap meski tidak mewah. Mulai dari gedung tiga tingkat, kemudian ruangan ber AC, dan laboratorium IPA dan Komputer, tempat shalat dan masih banyak lagi. Bisa dilihat dari video yang kami sertakan.

Pendaftaran SMP Insan Madani

Bagai yang ingin mendaftar maka biaya formulir sebesar Rp400.000. Biaya ini terdiri dari formulir dan psikotes yang masing-masing Rp200.000. Adapun syarat yang harus dipenuhi adalah

  • Formulir pendaftaran
  • Foto 3×4 dua lembar
  • Fotocopy NISN
  • Rapor SD/MI
  • Fotocopy Surat Keterangan Lulus
  • Fotocopy Ijazah
  • Fotocopy Kartu Keluarga
  • Fotocopy Akte Kelahiran
  • Fotocopy KTP Orang Tua

Biaya SMP Insan Madani Kebon Pala

Biaya yang kami cantumkan adalah tahun ajaran 2023-2024. Perinciannya adalah sebagai berikut,

Uang PangkalRp4.750.000
Uang GedungRp4.000.000
Uang KegiatanRp3.750.000
Uang SeragamRp1.500.000
Uang BukuRp1.500.000
Uang SPP JuliRp800.000
KomiteRp50.000
TotalRp16.350.000

Biaya di atas beberapa ditunaikan setiap tahun, yaitu uang kegiatan dan uang buku. Jadi tahunan sekitar Rp4.250.000. Sedangkan uang gedung dan uang pangkal bisa dicicil selama sepuluh kali.

Untuk iuran bulanan sebesar Rp850.000 ditunaikan pada tanggal 10 setiap bulan. Tapi keunggulannya adalah biaya SPP sudah disampaikan sistem flat hingga kelas sembilan, tidak khawatir naik.

Jika dibandingkan dengan SMP Islam lain di Jakarta Timur, maka biaya ini tergolong di kelas menengah. Bisa survey SMP Islam lainnya melalui link ini. Kami sudah sajikan informasi biaya dan keunggulan masing-masing secara lengkap.

Jika ada pertanyaan bisa komunikasi dengan 0856 8115 214 atau ke 0838 7003 1071. Bisa komunikasi via wa. Jadi lebih enak. Semoga informasi ini bermanfaat.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *