Ciri-ciri Kurikulum PAUD

SD Nida El Adabi Parungpanjang Bogor | Review dan Biaya Masuk

Posted by

SD Nida El Adabi Parungpanjang Bogor namanya mulai banyak terdengar. Bahkan siswanya cukup banyak dan menjadi salah satu tujuan pendidikan di wilayah Bogor.

Oleh sebab itu kami tertarik untuk mengulasnya lebih jauh, terutama dari sisi program pendidikan, biaya, hingga keunggulan fasilitas dan lain sebagainya. Sumber kami adalah brosur resmi dari pihak sekolah.

SD Nida El Adabi Parungpanjang

SD Nida El Adabi Parung Panjang Bogor mengembangkan keunggulan dalam pencapaian standard pendidikan dengan cara optimalisasi perkembangan teknologi dan informasi.

SD ini memiliki ciri khas satu kelas terdiri dari dua guru. Di mana yang satu sebagai wali kelas, satu lagi asisten wali kelas. Sehingga proses belajar mengajar berjalan lebih kondusif dan intensif.

sd nida el adabi parungpanjang

Program Unggulan

Program unggulan SD Nida El Adabi di antaranya adalah tahsin dan tahfidz Quran. Juga tersedia bahasa arab dan inggris. Tersedia pula malam bina Iman dan Taqwa.

Untuk kegiatan ekstra tersedia berenang/swimming fun, juga field trip/outing class, market day. Salah satu yang spesial menurut kami ada informatika/komputer.

Fasilitas Sekolah

Secara fasilitas menurut kami tergolong standard namun lengkap. Mulai dari gedung dua lantai milik sendiri, setiap kelas dilengkap AC, laboratorium komputer, serta fasilitas seperti perputakaan.

Nah untuk catering tersedia sesuai kesepakatan, juga penjemputan bisa sesuai dengan kesepakatan. Untuk lebih jelas bisa melihat video yang kami sertakan di bagian bawah.

Ekstrakurikuler

PramukaFutsal
MarawisKarate
Dokter CilikKaligrafi

Menurut kami ekstrakurikuler ini tergolong menarik dan cocok untuk anak-anak tingkat SD. Meskipun secara jumlah masih sedikit.

Syarat Pendaftaran

  • Mencapai usia enam tahun pada bulan Juli di tahun pendaftaran
  • Menyerahkan foto copy akte, KK, ijazah TK/RA
  • Foto 3 x 4 tiga lembar
  • Mengikuti penelurusan

Biaya SD Nida El Adabi

PendaftaranRp150.000
Biaya MasukRp6.850.000

Biaya masuk di atas meliputi pembiayaan dana sumbangan pendidikan, enam stel seragam, buku paket satu tahun, buku tulis 10 exp, SPP bulan Juli, MPLS, Ekskul selama satu tahun.

  • Jika membayar di akhir Oktober akan mendapatkan cashback Rp1.800.000
  • Jika membayar di akhir Januari akan mendapatkan cashback Rp1.500.000
  • Jika membayar di akhir Mei akan mendapatkan cashback Rp1.000.000
  • Jika membayar tunai di akhir Juli akan mendapatkan cashback Rp500.000

Menurut kami biaya di atas tergolong terjangkau untuk SD Islam di wilayah Bogor. Bisa disurvey SD Islam lainnya di Bogor melalui link ini. Kami sudah sajikan informasi biaya dan keunggulan program pendidikan masing-masing.

Alamat Lengkap

Alamat lengkap SD Nida El Adabi berada di Jalan Raya Kabasiran KM 0.5 Parungpanjang, Bogor. Atau Belakang Masjid Al Makmur. Lokasinya cukup nyaman dan strategis.

Informasi lebih jelas dan lengkap bisa menghubungi 021 54260134, atau ke 0896 7677 7191. Semoga informasi ini bermanfaat dan bisa menjadi bahan pertimbangan memilih lembaga pendidikan terbaik di Bogor.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *